Hubungan Kematangan Emosional dan Peran Suami dengan Kesiapan Primigravida Menghadapi Persalinan
Abstract
Persalinan merupakan proses fisiologis yang dialami ibu ketika kehamilan sudah cukup bulan, tetapi tidak menutup kemungkinan akan timbul masalah yang menyebabkan proses persalinan tersebut menjadi patologis, kesiapan baik fisik maupun mental sangat dibutuhkan oleh ibu dalam menerima kondisi kehamilannya serta dalam menghadapi proses persalinan. Penelitian ini untuk mengetahui apakah ada hubungan antara kematangan emosional dan peran suami dengan kesiapan primigravida menghadapi persalinan. Jenis penelitian adalah penelitian deskriptif korelasi dengan pendekatan Cross Sectional. Sampel penelitian sebanyak 42 responden diambil dengan teknik simple random sampling. Analisis data menggunakan rumus Pearson Product Moment. Hasil penelitian menunjukkan hubungan yang signifikan antara kematangan emosional dengan kesiapan primigravida menghadapi persalinan (p = 0,015) dengan korelasi hubungan yang rendah (š = 0,374). Terdapat hubungan yang signifikan antara peran suami dengan kesiapan primigravida menghadapi persalinan (p = 0,0001) denganĀ korelasi hubungan yang sedang (š = 0,538).Kesimpulan adanya hubungan yang signifikan antara kematangan emosional dengan kesiapan primigravida menghadapi persalinan dan korelasi hubungan yang rendah dan terdapat hubungan yang signifikan antara peran suami dengan kesiapan primigravida menghadapi persalinanĀ dan korelasi hubungan yang sedang
Ā
Kata kunci : kematangan emosional; peran suami;Ā primigravida; persalinan
Full Text:
PDFReferences
Agustina R. (2017). Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kesiapan Persalinan Di Puskesmas Kasihan 1 Kabupaten Bantul Yogyakarta. Skripsi. Yogyakarta : Universitas Aisyiyah Yogyakarta.
Dinas Kesehatan Kabupaten Banyumas. (2017). Profil Kesehatan Kabupaten Banyumas 2016. Banyumas : Dkk Banyumas.
Ernawati S. (2012). Gambaran Dukungan Suami Pada Ibu Menjelang Proses Persalinan Di Wilayah Kerja Puskesmas Duro Pekalongan. Skripsi. Pekalongan : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Muhammadiyah Pekajangan.
Fatmawati I. (2016). Tingkat Pengetahuan, Sikap Dan Tindakan Suami Dari Ibu Primigravida Dan Dari Ibu Multigravida Tentang Pendampingan Suami Dalam Proses Persalinan Di Rumah Bersalin Mattiro Baji. Karya Tulis Ilmiah. Makasar : Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin.
Gitanurani Y. (2017). Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kesiapan Persalinan Di Puskesmas Jetis I Bantul Yogyakarta. Skripsi. Yogyakarta : Universitas Aisyiyah.
Hastina. (2012). Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kesiapan Ibu Hamil Dalam Menghadapi Persalinan Normal Di Puskesmas Batua Raya Makasar. Jurnal Stikes Nani Hasanudin Makasar,1(1).
Hidayat,A A. (2011). Metodologi Penelitian Kebidanan dan Teknik Analisa Data. Jakarta : Salemba Medika.
Imansari F. (2016). Tingkat Pengetahuan, Sikap Dan Tindakan Suami Dari Ibu Primigravida Dan Dari Ibu Multigravida Tentang Pendampingan Suami Dalam Proses Persalinan Di Rumah Bersalin Mattiro Baji. Skripsi. Makasar : Universitas Islam Negeri Alauddin Makasar.
Jannah M. (2017). Peran Suami Dalam Program Perencanaan Persalinan Dan Pencegahan Komplikasi (P4K) Pada Ibu Hamil Di Puskesmas Sedayu II Bantul Yogyakarta. Skripsi. Yogyakarta : Stikes Jendral Achmad Yani Yoyakarta.
Kadir A. (2017). Analisis Kesiapan Ibu Hamil Dan Keluarga Dalam Menghadapi Persalinan Di Puskesmas Kassi-kassi makasar. Jurnal Ilmiah Kesehatan,12(5).
Mahmudah H. (2016). Peran Suami Dalam Memberikan Dukungan Moril Persiapan Persalinan Di Puskesmas Pleret Bantul. Jurnal Media Ilmu kesehatan,5(1).
Mardiani. (2017). Sikap Ibu Hamil Trimester III Tentang Persiapan Persalinan Di Puskesmas Puuwatu Kota Kendari. Karya Tulis Ilmiah. Kendari : Politeknik Kesehatan Kendari.
Muthoharoh H. (2018). Hubungan Pengetahuan Ibu Primigravida Dengan Kesiapan Ibu Dalam Menghadapi Persalinan Di Wilayah Kerja Puskesmas Deket Kabupaten Lamongan. Jurnal Ilmiah Kesehatan,7(1).
Oktaviani N. (2016). Hubungan Kematangan Emosi Dengan Penyesuaian Diri Terhadap Pasangan Pada Perkawinan Usia Muda. Skripsi. Semarang : Universitas Negeri Semarang.
Riyanti E dkk, (2018). Pimigravida Readiness in Facing Childbirth. Health Notions,2(3).
Yuliasari H. (2017). Kematangan Emosi Dan Kecemasan Menghadapi Persalinan Pertama Pada Ibu Hamil. Jurnal Psikologi Jambi, 2(1).
DOI: http://dx.doi.org/10.34310/jskp.v6i2.266
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Jurnal Smart Keperawatan diterbitkan oleh STIKes Karya Husada Semarang ISSN 2301-6221, E-ISSN 2502-5236