PERSEPSI WARGA BINAAN PEMASYARAKATAN PEREMPUAN TERHADAP PERAN SEBAGAI IBU: STUDI KUALITATIF
Abstract
Latar Belakang Jumlah narapidana atau warga binaan pemasyarakatan perempuan terus meningkat sehingga perlu mendapat perhatian. Hal ini berkaitan dengan kebutuhan kesehatannya yang unik serta subyek yang terkena dampak termasuk anak. Pemenjaraan menimbulkan pemikiran, perasaan, sikap, dan gagasan tersendiri bagi warga binaan pemasyarakatan perempuan untuk menjalankan perannya sebagai ibu.
Tujuan penelitian Penelitian ini bertujuan untuk menggali persepsi warga binaan pemasyarakatan perempuan di Rutan Kelas IIA Jakarta Timur dalam menjalankan peran sebagai ibu.
Metode Penelitian menggunakan desain kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara mendalam terhadap tujuh warga binaan perempuan. Transkrip wawancara dianalisis dengan mengorganisasikan kata kunci yang ditemukan ke dalam kategori, sub tema, dan tema.
Hasil Hasil penelitian menjelaskan bahwa warga binaan pemasyarakatan perempuan memiliki persepsi yang sama tentang peran seorang ibu dalam pengasuhan anak. Peran penting seorang ibu yaitu memperhatikan kesehatan anak, mendidik anak, mendampingi anak, dan mencukupi semua kebutuhan anak. Partisipan tetap dapat menunjukkan perilaku-perilaku positif dan pengasuhan. Efikasi diri yang dimiliki ibu berdampak pada kemampuannya untuk menjalankan peran selama dan setelah dipenjarakan.
Kesimpulan Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi acuan bagi kolaborasi profesi antara lembaga peradilan, perawat komunitas, akademisi, dan elemen terkait untuk meningkatkan perhatian terhadap pelaksanaan peran ibu di lembaga pemasyarakatan.
Kata kunci: pemenjaraan, peran sebagai ibu,pengasuhan, warga binaan pemasyarakatan
Full Text:
PDFReferences
Brown, Rebecca R. (2016). Mothering behind bars: the role of contact maintenance programs on the mothering identity of incarcerated women (Thesis) diunduh dari https://pdfs.semanticscholar.org/ce8e/d574b36b2e03af1a4c57256f634b0e6aad98.pdf
Cardaci, R. (2014). "If She Can Do It, So Can I": An Ethnography of a Supportive Living Environment for Women in the Criminal Justice System and their Children. Diunduh dari https://pdfs.semanticscholar.org/d0d6/a0d1306b0d4f842439966654fa6904a2c755.pdf?_ga=2.116495366.1635519935.1568958890-1367650711.1568958890
Coleman, P. K., & Katherine, H. K. (2000). Parenting self-efficacy among mothers of school-age children: Conceptualization, measurement, and correlates. Family Relations, 49(1), 13-24. Diunduh dari http://search.proquest.com/docview/213935105?accountid=17242
Departemen Hukum dan HAM Republik Indonesia. (2009). Peraturan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia NOMOR: M.HH-OT.02.02 Tahun 2009 tentang Cetak Biru Pembaharuan Pelaksanaan Sistem Pemasyarakatan. Berita Negara No.5 Tahun 2009.
Easterling, B. A., & Johnson, E. I. (2015). Conducting qualitative research on parental incarceration: Personal reflections on challenges and contributions. The Qualitative Report, 20(10), 1550-1567.
Glatz, T., & Buchanan, C. M. (2015). Change and predictors of change in parental self-efficacy from early to middle adolescence. Developmental Psychology, 51(10), 1367-1379. doi:http://dx.doi.org/10.1037/dev0000035
Glaze LE, Maruschak LM. (2008). Parents in prison and their minor children (Special Report No. NCJ 222984) Washington, DC: Bureau of Justice Statistics, U.S. Department of Justice
Kjellstrand, Jean M. & J. Mark Eddy. (2011). Parental Incarceration During Childhood, Family Context, and Youth Problem Behavior Across Adolescence, Journal of Offender Rehabilitation, 50:1, 18-36, DOI: 10.1080/10509674.2011.536720
Loper, A. B., & Tuerk, E. H. (2011). Improving the emotional adjustment and communication patterns of incarcerated mothers: Effectiveness of a prison parenting intervention. Journal of Child and Family Studies, 20(1), 89-101. doi:http://dx.doi.org/10.1007/s10826-010-9381-8
Magee, L. (2016). Parenting under stress: Examining the protective role of parenting self-efficacy in a high-risk environment (Order No. 10240618). Available from ProQuest Dissertations & Theses Global. (1868416810). Retrieved from https://search.proquest.com/docview/1868416810?accountid=17242
Mignon, S. (2016). Health issues of incarcerated women in the United States. DOI: 10.1590/1413-81232015217.05302016
Mustofa, dkk. (2009). Yayasan Kesejahteraan Anak Indonesia. Retrieved from Yayasan Kesejahteraan Anak Indonesia: http://ykai.net/index.php?view=article&id=527%3Athe-invisible-victime-anak-anak-dari-perempuan-yang-berada-dalam-penjara&option=com_content&Itemid=121
Rana, Shabbir A., Akhtar, SHazia dan Thahir, Muhammad A. (2013). Parenting Styles and socialanxiety among adolescents. Research Journal Faculty of Social Science. 7,(2),21-34
Rossiter, Chris, dkk. (2013). Forensic nursing: evidence-based principles and practice. Philadelphia: FA Davis Company
Sistem Database Pemasyarakatan. (2017). Data Terakhir Jumlah Penghuni Perkanwil. Diperoleh dari http://smslap.ditjenpas.go.id/public/grl/current/monthly
Stewart-Brown S. (2008). Improving parenting: the why and the how. Arch Dis Child. 2008 Feb;93(2):102-4. Epub 2007 Sep 11. DOI: 10.1136/adc.2006.113522
Turney, K., & Wildeman, C. (2015). Self-reported health among recently incarcerated mothers. American Journal of Public Health, 105(10), 2014-2020. Retrieved from https://search.proquest.com/docview/1713658210?accountid=17242
Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 1995 Tentang Pemasyarakatan
Wildeman, Christopher, Turney, Kristin. (2014). Positive, Negative, or Null? The Effect of Maternal Incarceration on Children’s Behavioral Problems. DOI 10.1007/s13524-014-0291-z.
World Prison Brief. (2016). Institute for Criminal Policy Research. Retrieved from http://www.prisonstudies.org/country/indonesia
Yunardhani, Rakei. 2013. Efektifitas Lembaga Pemasyarakatan Di Indonesia. Jurnal Sosiologi Vol 15, No 2. Lampung University: Jurnal Sosiologi.
DOI: http://dx.doi.org/10.34310/jskp.v7i1.281
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Jurnal Smart Keperawatan diterbitkan oleh STIKes Karya Husada Semarang ISSN 2301-6221, E-ISSN 2502-5236